Lhokseumawe - Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kota Lhokseumawe menggelar kegiatan Meurunoe Seuraya Asah Narasi Edukasi dan Teknologi (Meusaneut batch) 2. Meusaneut batch 2 dilaksanakan dalam bentuk workshop virtual menggunakan webex Dir. PSMK Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Ketua Panitia Meusaneut 2, Didi Pianda ST MSM yang juga Sekretaris IGI Kota Lhokseumawe menjelaskan bahwa kegiatan akan melatih guru tentang mendesain video animasi berbasis Android. Peserta akan dibimbing oleh pakar video animasi, Agussalim SPdI secara tatap muka dalam ruang virtual pada tanggal 14 - 15 Oktober 2020.
Ketua IGI Kota Lhokseumawe, Jon Darmawan SPd MPd menegaskan bahwa Meusaneut merupakan agenda bulanan IGI Kota Lhokseumawe. Pada Meusaneut 1 bulan September, IGI Lhokseumawe juga melatih guru bagaimana menyulap KTI menjadi jurnal bereputasi dan sudah meluluskan peserta.
Darmawan menambahkan bahwa Meusaneut 2 bertujuan untuk melatih guru agar memiliki kemahiran membuat video animasi berbasis Android. Darmawan berharap kegiatan tersebut akan membantu meningkatkan kualitas pembelajaran jarak jauh (PJJ) yang belum berjalan sebagaimana harapan.
"Meusaneut 2 direncanakan dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs Rachmat Fitri HD MPA. Peserta yang lulus akan kita berikan sertifikat 32 JP. IGI hanya memberikan sertifikat kepada peserta yang lulus dan mengumpulkan tugas sebagaimana diberikan oleh narasumber," pungkas Darmawan. (*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar