Berita Terbaru

Post Top Ad

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia

Minggu, 31 Januari 2021

Melalui Voting Online, Danang Hidayatullah Terpilih Sebagai Ketum IGI Periode 2021 - 2026

 


Bandung – Danang Hidayatullah, guru Binus School Simprug, terpilih sebagai ketua umum (Ketum) Ikatan Guru Indonesia (IGI) periode 2021 – 2026 menggantikan Muhammad Ramli Rahim. Danang terpilih setelah meraih suara terbanyak berdasarkan hasil voting yang dilakukan secara online menggunakan platform Microsoft Office 365 dalam Kongres III IGI pada Minggu (31/1) di Bandung.

Kongres III IGI dilaksanakan pada tanggal 28 – 31 Januari 2021 secara virtual dan dipusatkan di Gedung PPPPTK IPA Bandung, Jawa Barat. Danang berhasil meraih suara terbanyak setelah mengungguli 4 calon ketum lainnya.

Kongres III IGI diikuti oleh ribuan utusan pengurus pusat, wilayah, dan daerah se-Indonesia berlangsung secara virtual menggunakan platform webex, zoom, dan Microsoft. Adapun para calon ketum IGI periode 2021 – 2026 adalah Gusti Surian (Kalimantan Selatan), Dr Marjuki MPd (Jawa Timur), Danang Hidayatullah (DKI Jakarta), Khairuddin SPd MPd (Aceh), dan Jasmin (Sulawesi Tenggara).

Sidang pleno pemilihan ketum IGI sempat a lot saat dilakukan musyawarah mufakat. Setelah dilakukan 2 (dua) kali musyawarah mufakat, ternyata tidak menemui titik temu. Akhirnya pemilihan ketum IGI dilakukan menggunakan metode voting secara online.

Berdasarkan hasil voting, Danang Hidayatullah berhasil mengumpulkan 219 suara, Khairuddin 182 suara, Gusti Surian 181 suara, Dr Marjuki 137 suara, dan Jasmin 1 suara. Dengan demikian maka Danang Hidayatullah berhak memimpin PP IGI periode 2021 – 2026.

Danang Hidayatullah saat maju sebagai Ketum IGI dengan visi membangun IGI sebagai organisasi profesi guru berkelas dunia yang adaptif, inovatif, dan progresif serta bersinergi dengan organisasi profesi guru lainnya.

Ketua IGI Kota Lhokseumawe, Jon Darmawan SPd MPd mengucapkan selamat atas terpilihnya Danang Hidayatullah sebagai ketum IGI periode 2021 – 2026. Darmawan mengklaim dengan terpilihnya Danang menunjukkan bahwa IGI merupakan organisasi profesi guru yang diurus oleh guru sebagaimana amanah UU nomor 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.

“Semoga Danang Hidayatullah mampu memimpin IGI lebih baik lagi. Saya yakin IGI di bawah kepemimpinan Danang akan terus berkembang melebihi ekspetasi. IGI dengan sharing and growing together akan selalu focus pada peningkatan kompetensi guru dan kemampuan literasi,” ujar Darmawan. (*)

Sumber: acehsiana.com


1 komentar:

  1. Sukses pak danang,IGI maju dengan Pemimpin yg amanah,akurat,bertanggung jawab,Insya Allah dengan izin Allah , Allah melindungi langkah,niat Pak danang.

    BalasHapus

Post Top Ad