Berita Terbaru

Post Top Ad

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia

Sabtu, 27 Maret 2021

IGI Aceh Timur Gelar Webinar Literasi Numerasi

 


Aceh Timur - Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Aceh Timur menggelar webinar literasi numerasi dalam rangka menyambut 7 (tujuh) tahun kehadirannya di kabupaten tersebut. Webinar tersebut bekerjasama dengan Jaringan Sekolah Digital Indonesia (JSDI) dan PT Epson Indonesia pada Sabtu (27/3) di Aceh Timur.

Ketua IGI Aceh Timur, Muhammad Fauzi SPdI MPdI menjelaskan bahwa webinar tersebut diselenggarakan dalam rangka menyambut 7 (tujuh) tahun kehadiran IGI di Aceh Timur. Wabinar, lanjut Fauzi, dibuka secara resmi oleh Kepala Cabang Dinas (Kacabdin) Pendidikan Wilayah Kabupaten Aceh Timur, Drs Husaini MPd.

“Peserta yang mengikuti webinar ini berjumlah 223 orang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Narasumber adalah Abdul Kholiq (Pengurus Pusat JSDI) dengan materi Membuat channel YouTube pembelajaran dengan 100.000 subscriber secara cepat,” ujar Fauzi.

Dikatakan Fauzi bahwa bagi pendaftar yang telah membayar kontribusi akan mendapatkan materi lanjutan yaitu Mudah membuat E-Modul pembelajaran hanya menggunakan Android, yang disampaikan oleh Nanda Saputra SPd. Nanda, tambah Fauzi, merupakan trainer IGI Wilayah Aceh.

Webinar tersebut dihadiri oleh Ketua Umum JSDI Muhammad Ramli Rahim, Product Marketing Visual Instrument PT. Epson Indonesia Hesti Astina, serta Ketua JSDI Wilayah Aceh Nurdin SPd MA secara virtual.

Diakhir webinar, PT. Epson memberikan Door Prize berupa Printer Epson L120 secara acak. Peserta yang beruntung adalah Iqbal Payopo. (*)

Sumber: acehsiana.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad